Merupakan sebuah kewajiban bagi kita tentunya dengan memberikan perlindungan ekstra berupa case pada HP kesayangan, apalagi jika HP kalian merupakan iPhone 15 Series yang memiliki harga yang tidak murah.
Dari sekian banyak brand case, terdapat case buatan Indonesia yang tampil menarik, yaitu Octagoods. Selain buatan Indonesia, brand yang dikelola secara eksklusif ini menyediakan berbagai jenis case untuk iPhone 15 series dengan bahan yang premium, desain yang keren, tetapi harga yang dipatok jauh lebih terjangkau dibandingkan case berbahan premium sekelas.
Dan karena Octagoods dikelola secara eksklusif oleh toko kami yang sudah terpercaya dalam dunia aksesoris gadget berkualitas selama 10 tahun lebih, kalian juga tidak perlu ragu lagi dengan hal-hal seperti keamanan, keawetan dan garansi dari produk-produk Octagoods.
Octagoods Hybrid V2
Case Octagoods Hybrid V2 ini merupakan case paling laris dari brand Octagoods untuk iPhone 15 Series. Case ini berjenis case hybrid, yaitu case dengan kombinasi bahan softcase (TPU) dan hardcase (PC).
Octagoods Hybrid V2 ini menawarkan desain yang keren, fitur proteksi yang lengkap seperti Raised Lips untuk melindungi layar dan kamera, serta fitur Shockproof untuk melindungi HP dari benturan. Selain itu, case ini juga memiliki magnetic ring yang support dengan fitur Magsafe, fungsinya untuk menempelkan aksesoris seperti wireless charger, dompet, maupun aksesoris Magsafe lainnya.
Case dengan desain yang keren dan kaya fitur ini dibanderol dengan harga yang sangat menarik, yaitu di angka sekitar Rp. 150.000 saja.
Octagoods Carbon Aramid
Bisa dibilang, Octagoods Carbon Aramid ini merupakan case paling keren untuk iPhone 15 dari brand ini. Hal ini dikarenakan bahan yang digunakannya, yaitu berbahan karbon atau sering disebut dengan carbon aramid.
Selain memberikan tampilan yang stealth dan keren, case berbahan carbon aramid ini tentunya memberikan proteksi yang maksimal.
Tak selesai di situ, proteksi tambahan juga diberikan seperti adanya fitur Raised Lips untuk melindungi kamera dan layar, case ini juga sudah support fitur Magsafe.
Untuk case dengan bahan carbon aramid, Octagoods Carbon Aramid ini dipatok dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan case berbahan pada umumnya. Harga case ini berkisar antara Rp. 450.000 saja!
Octagoods Dual Clear & Dual Clear Magsafe
Case selanjutnya yang juga laris di pasaran adalah Octagoods Dual Clear dan Dual Clear Magsafe.
Clear case ini memiliki fitur Clear HD yang membuatnya lebih tahan terhadap yellowing, untuk proteksi case ini memberikan fitur Airbag Bumper yang melindungi sisi-sisi HP terhadap benturan. Case ini juga sudah memiliki fitur perlindungan layar dan kamera yaitu fitur Raised Lips.
Sebenarnya kedua case ini merupakan case yang sama, hanya saja yang membedakan adalah pada magnetic ring untuk fitur Magsafe, di antara keduanya yang mendukung fitur ini adalah Octagoods Dual Clear Magsafe.
Octagoods Dual Clear ini dibanderol dengan harga yang sangat menarik, yaitu di angka Rp. 99.000 saja, sedangkan Octagoods Dual Clear Magsafe dibanderol dengan harga Rp. 125.000 saja.
Octagoods Crystal & Matte Slim
Jika kalian penyuka case yang tipis, maka Octagoods Crystal Slim & Octagoods Matte Slim ini bisa jadi opsi yang menarik buat kalian.
Walaupun tipis, case berjenis hardcase ini memiliki fitur proteksi tambahan seperti fitur Raised Lips dan Camera Cover. Perbedaan keduanya adalah pada finishing pada case nya, seperti namanya, Octagoods Crystal Slim menggunakan finishing clear, sedangkan Octagoods Matte Slim menggunakan finishing matte.
Keduanya dipatok dengan harga yang sangat menarik, yaitu di harga Rp. 75.000 saja, sangat terjangkau bukan?
Bagaimana, apakah kalian tertarik untuk membeli case dan tempered glass dari Octagoods ini? Semua case dan tempered glass Octagoods tadi bisa kalian dapatkan di toko offline maupun online kami. Untuk pembelian secara offline kalian bisa kunjungi beberapa lokasi Offline Store yang terdapat di beberapa kota besar. Untuk pembelian online, kalian bisa mengunjungi marketplace Octagoods di Shopee dan Tokopedia.